Build Hilda Mobile Legends Assassin, Sekali Geprek! - Biartau.id
Berhasil

Default Message

Build Hilda Mobile Legends Assassin, Sekali Geprek!

2 tahun yang lalu
https://biartau.id/images/d9eabbfff4eb9b5598b2dae8af81480faab9667b.webp

Apakah kamu pernah mencoba Hilda Mobile Legends build assassin? Jika belum maka kamu perlu mencobanya. Karena dengan build ini Hilda dapat menjadi hero Fighter tersakit di land of dawn. Penasaran seperti apa build-nya? Simak terus artikel ini!

Hilda merupakan hero terkuat dan juga tersakit di Mobile Legend yang memiliki dua role yaitu sebagai Fighter dan Tank. Namun, jika kamu merupakan player yang suka mengobrak-abrik musuh maka cobalah build tersakit dari Hilda.

Kelebihan dan Kekurangan Hilda Assassin

https://biartau.id/images/a56a481f1c20a36b8fad407fec755ee80361be7d.webp
Source : TipsPintar

 Setiap hero di Mobile Legend pastinya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Hal ini dilakukan agar pemain dapat bermain secara fairplay dan lebih kondusif. Lalu, apa saja kelebihan dan kekurangan Hilda Mobile Legends? Berikut ulasannya.

1. Kelebihan Hilda 

Sebelum kamu mengetahui bagaimana build Hilda tersakit, pahami dahulu apa saja kelebihannya. Dengan demikian kamu dapat memaksimalkan kelebihannya.

  • Memiliki durabilitas yang terbilang tinggi dan damage besar.
  • Memiliki movement speed yang cepat sehingga mudah untuk rotasi
  • Skill crowd control yang mematikan.
  • Gameplay hero Hilda mudah untuk dikuasai.
  • Menjadi salah satu hero offlaner terkuat.

2. Kekurangan Hilda

Selain mengetahui apa saja kelebihan dari Hilda Mobile Legends, Anda juga perlu tahu apa saja kekurangannya agar dapat meminimalisirnya. Berikut berbagai kekurangan jika hilda dijadikan assassin.

  • Hilda assassin jadi lebih mudah untuk dibunuh oleh musuh.
  • Saat team fight Hilda rawan mati karena darahnya yang tipis saat dijadikan assassin.
  • Lebih mudah jadi MVP tapi untuk membantu tim menang sulit.

Nah, itu tadi berbagai kelebihan dan kekurangannya. Setelah kamu mengetahui apa saja kelebihannya maka ketahui juga item build Hilda Mobile Legend tersakit jika dijadikan assassin. Penasaran seperti apa build Hilda tersakit? Simak terus artikel ini!

Build Hilda Mobile Legends Tersakit

https://biartau.id/images/3a3c264532c401436c6a32621728f2dd431ceac2.webp
Source : SupplyBraid

 Setelah kamu mengetahui bagaimana kelebihan dan kekurangannya, pada pembahasan selanjutnya kamu akan mengetahui bagaimana build Hilda Mobile Legends tersakit. Berikut pilihan item terbaik agar Hilda jadi Janda Galak di Land of Dawn.

1. Tought Boots

Item pertama yang perlu Anda beli adalah Tought Boots, item ini sangat berguna untuk mengurang crowd control sehingga Hilda dapat lebih leluasa untuk berlari.

  • Movement Speed: +40
  • Magical Defense: +22

2. Blade of the Heptaseas

Setelah Anda membeli item sepatu maka selanjutnya adalah beli gear Hilda Mobile Legend Blade of the Heptaseas. Item ini dapat membuat damage Hilda jadi lebih besar.

  • Physical Attack: +70.
  • HP: +250.
  • Physical PEN: +15.

3. Blade of Despair

Item ini dapat meningkatkan Physical Attack hingga 25% ketika musuh memiliki HP di bawah 50% dan berlangsung selama dua detik sehingga membuat damage Hilda Stabil.

  • Physical Attack: +160 .
  • Movement Speed : +5% .

4. Malefic Roar

Malefic Roar item yang cocok untuk dibeli Hilda di late game ketika hero musuh sudah memiliki darah tebal. Item ini dapat mengurangi Physical Defense musuh hingga 20%.

  • Physical Attack: +60.
  • Physical PEN: +35%.

5. Endless Battle

Nah, agar Hilda tetap stabil maka di late game kamu perlu memiliki Endless Battel karena memiliki atribut yang lengkap.

  • Physical Attack: +65.
  • Mana Regen: +5.
  •  HP: +250.
  • Cooldown Reduction: +10%.
  • Movement SPD: +5%.
  • Physical Lifesteal: +10%.

6. Hunter Strike

Item terakhir yang perlu Hilda beli adalah Hunter Strike. Item ini dapat membuat movement Hilda lebih lincah dan juga membuatnya semakin sakit.

  • Physical Attack: +80.
  • Cooldown Reduction: +10%.
  • Physical Penetration: +15.

Emblem Hero Hilda Mobile Legend

https://biartau.id/images/7c30e9b5ddb1f83ebb20941aea21ae230e592ca7.webp
Source : GamingonPhone

Selain pemilihan build yang tepat, agar Hilda semakin sakit maka kamu juga perlu untuk mengatur emblem Hilda secara tepat. Nah, maka dari itu agar Hilda dapat menjadi hero yang sakit sekali geprek musuh langsung sekarat, maka simak terus!

Jika kamu ingin menggunakan Hilda assassin, maka tentunya kamu harus memilih emblem assassin dan juga pilih talent High and Dry. Kemudian naikkan level Agility ke 3 dan juga Invasion ke level 3. Dengan item ini maka hal-hal berikut akan meningkat.

  • Physical PEN: +13.50.
  • Movement SPD: +2.00%.
  • Cooldown Reduction: +5.00%.
  • Critical Chance: +3.50%.
  • Physical Attack: +15.00.

Nah, itu tadi build Hilda Mobile Legends tersakit yang membuat hero musuh auto meninggal sekali geprek. Selain hero Hilda, apakah ada hero lain yang ingin kamu ketahui build terbaiknya? Tulis di kolom komentar!

Mulai menulis dan hasilkan income tambahan

Tak perlu keluar rumah ataupun ke kantor, kamu sudah dapat bergabung menjadi bagian dari biartau.id

Login untuk menambahkan Komentar
Baca Juga