Begini Cara Jitu Jualan Tanpa Modal yang Menghasilkan Cuan - Biartau.id
Berhasil

Default Message

Begini Cara Jitu Jualan Tanpa Modal yang Menghasilkan Cuan

2 tahun yang lalu
https://biartau.id/images/54704d4123f8bff48da6b434aa1469de2865cadf.webp

 

Jualan tanpa modal dulu sulit dilakukan. Modal memang menjadi masalah utama yang menghalangi orang berwirausaha. Kamu harus punya modal yang cukup buat sewa tempat, beli bahan baku, produksi, hingga kemasan. Untuk memenuhi semuanya pun butuh uang yang nggak sedikit. Mau nggak mau kamu harus putar otak cari modal. Mulai dari pakai uang tabungan, jual atau gadai aset, hingga mengajukan pinjaman ke bank. 

Nggak heran, modal jadi salah satu alasan yang menghambat orang untuk mulai usaha. Apalagi kalau usaha yang mau dibangun adalah usaha yang cukup besar. Bukan kecil-kecilan. Niat sudah ada tapi terbentur modalnya nggak ada. Jadinya, maju mundur. Akhirnya batal buka usaha, deh.

 

Bisnis Jual Beli Online Tanpa Modal ala Dropship

Di era digital seperti sekarang, modal nggak jadi masalah utama lagi. Kamu yang mau usaha dipermudah. Karena semuanya serba online. Kamu bisa buka usaha online nggak pakai modal. Tadinya, kamu membutuhkan uang untuk sewa tempat usaha. Sekarang, kamu bisa lakukan via online di website, media sosial, atau e-commerce. Kamu nggak lagi butuh tempat usaha secara fisik. 

Begitu juga dengan bahan baku atau produknya. Kalau nggak sanggup produksi produk sendiri. Kamu bisa pakai produk orang lain tanpa membeli dan menyetok produk di rumah. Kamu juga nggak perlu foto produk, mengemas, atau mengirim produk. Semuanya dilakukan oleh supplier. Tugas kamu hanya membantu menjual produk dan meneruskan pesanan yang masuk ke supplier. 

Metode bisnis semacam ini namanya dropship. Sedangkan yang menjalankan usahanya disebut dropshipper. Intinya, dropshipper berperan sebagai perantara yang menghubungkan penjual dan pembeli.

Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) pada bulan Desember 2019, ada 1,52% dropshipper atau perantara  di antara seluruh pelaku usaha di e-commerce Indonesia. Angka tersebut akan terus tumbuh. Mengingat, usaha ini memang menguntungkan dan nggak perlu modal.

 

Cara Jualan Online Tanpa Modal

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, kamu bisa berjualan online tanpa modal dengan menjadi dropshipper. Simak langkah-langkah menjadi dropshipper berikut ini:

 

1. Tentukan produk yang mau dijual

Hal pertama dalam cara jualan online shop tanpa modal yang harus kamu lakukan adalah tahu produk apa yang mau kamu jual. Tergantung dari preferensi. Kamu bisa jual produk yang kamu suka. Tapi, kamu jual berdasarkan kondisi pasar. Lakukan sedikit penelitian tentang produk apa yang sedang laris di pasaran. Bahkan, kamu bisa coba keduanya sekaligus. Jual produk yang kamu dan pasar suka. Nggak masalah. 

Bingung mencari ide jualan? Yuk simak beberapa ide berikut ini: 

Makanan ringan seperti keripik, kue, hingga jajanan pasar
Baju anak lucu
Skincare dan makeup
Dekorasi 
Aksesoris
Statement t-shirt 
Gadget 
Perlengkapan rumah tangga

 

2. Survei supplier

Memilih supplier jadi hal paling krusial. Soalnya supplier yang akan banyak melakukan tugas. Supplier akan menyediakan produk, mengemas, dan mengirimkannya ke pembeli. Makanya, kamu harus memilih supplier yang terpercaya. Perhatikan hal-hal di bawah ini dalam memilih supplier. 

Kualitas produk
Pastikan produknya berkualitas. Cek material, keaslian, brand, daya tahan, hingga warnanya. Telitilah sebelum memutuskan. 

Harga 
Harga murah belum tentu baik. Pilih produk dengan harga yang sesuai dengan kualitasnya. Jangan karena cari murah, kamu jadi mengesampingkan kualitas. 

Kemasan 
Seberapa aman supplier bisa mengemas barang juga harus kamu pertimbangkan. Tentunyanya, orang lebih suka kalau barang yang telah dibelinya aman sampai di tujuan tanpa ada kerusakan. 

Konten promosi
Materi promo berupa foto dan detail penjelasan produk terkesan sepele padahal penting bagi para dropshipper. Konten inilah yang akan menjadi senjata untuk memasarkan produk ke pasaran. Cari supplier dengan foto produknya bagus dan penjelasannya jelas. 

Pengiriman 
Supplier dengan opsi pengiriman terbanyak lebih diminati. Mulai dari ekspedisi reguler hingga instan kurir semuanya tersedia. Pasukan juga kecepatan durasi  pengirimannya. Lebih cepat lebih baik. 

Pengembalian barang 
Ketahui sistem bagaimana pengembalian barang ketika ada kesalahan. Misalnya salah kirim produk, warna nggak sesuai, produknya rusak, dan lain sebagainya. Ketentuan pengembalian yang jelas akan mengatasi permasalahan tersebut. 

Untuk lebih mudahnya, pilih supplier yang memang sudah pernah kamu coba produknya. Sehingga kamu sendiri bisa menilai bagaimana performa supplier tersebut. Jangan hanya fokus pada satu supplier. Pastikan kamu punya beberapa opsi supaya kamu bisa membandingkan satu dengan lainnya. Memang, butuh waktu untuk menemukan supplier yang tepat. Sabar, ya.

 

3. Siapkan konten promosi

Cara jualan online tanpa modal dan stok barang selanjutnya adalah menyiapkan konten untuk promosi. Konten berupa foto sudah disiapkan dropshipper dan kamu hanya perlu posting ulang. Tapi, nggak ada salahnya kalau kamu ingin membuat konten yang berbeda.

Kamu bisa membuat video TikTok yang kreatif mengenai produk tersebut. Nggak perlu keluar uang. Kamu hanya butuh usaha lebih dan kreativitas dalam membuat konten. Konten yang bagus akan jadi strategi marketing yang menarik minat orang untuk membeli.

 

4. Jual di banyak platform

Setelah kamu sudah menentukan produk dan supplier, saatnya untuk memilih platform untuk jualan. Usahakan berdagang di lebih dari satu platform. Jangan hanya mengandalkan satu e-commerce atau aplikasi jualan tanpa modal. Kamu boleh merambah ke Instagram, Twitter, bahkan TikTok. 

Pembeli tersebar di banyak tempat. Mereka juga cenderung pintar memilih platform yang memberikan diskon lebih banyak. Sementara setiap platform terutama e-commerce sering memberikan diskon yang berbeda-beda. Begitu juga ketentuan untuk dropshipper. Masing-masing e-commerce punya skema atau aturan yang berbeda. Terlepas dari itu, kamu haru tetap buka peluang sebanyak-banyaknya untuk menghasilkan cuan lebih tebal. 

Setelah mengetahui kemungkinan untuk berwirausaha tanpa modal sangat besar, kamu hanya tinggal mulai saja. Nggak perlu ragu apalagi takut rugi. Kamu nggak keluar uang sama sekali. Modalnya hanya niat, waktu, tenaga, dan sedikit kreativitas. Jadi, nggak ada alasan lagi untuk nggak mulai usaha. 

Mulai menulis dan hasilkan income tambahan

Tak perlu keluar rumah ataupun ke kantor, kamu sudah dapat bergabung menjadi bagian dari biartau.id

Login untuk menambahkan Komentar
Baca Juga