Hal yang Membuat Halloween Tidak Baik Untuk Anak - Biartau.id
Berhasil

Default Message

Hal yang Membuat Halloween Tidak Baik Untuk Anak

2 tahun yang lalu
https://biartau.id/images/4835c6c9a7242d991bd2bbcf2aad14c46ebe67a7.webp

Halloween menjadi suatu perayaan yang selalu digelar pada 31 Oktober. Pada perayaan ini semua orang akan berbondong-bondong mengenakan kostum Halloween untuk menyambutnya. Tradisi tersebut telah menjadi suatu kebiasaan yang tidak lumrah di negara barat. Mereka membuat segala sesuatu menjadi seram dan menakutkan.

Mereka memperlihatkan kejadian kejahatan yang seharusnya tidak boleh diperlihatkan pada anak-anak. Seperti, pembunuhan, tengkorak berjalan dan lain sebagainya. Namun, perayaan Halloween sekarang tidak seperti zaman dahulu. Halloween disambut dengan kebahagiaan dan penuh tawa. Tapi, apa yang terjadi jika anak-anak ikut merayakan Halloween?

Mengapa Perayaan Halloween Tidak Baik Untuk Anak? 

https://biartau.id/images/c2532ac2b7ef7252dad1644a52b5b47addb3b390.webp
Source : Freepik

Ternyata perayaan Halloween juga berdampak tidak baik untuk anak-anak. Mengapa demikian? Temukan  jawabannya dalam artikel ini.

1. Membuat Takut Anak-Anak

Perayaan Halloween membuat anak-anak menjadi takut akan sesuatu yang sudah diperkenalkan dengan wujud yang menyeramkan. Hal ini tentu sangat tidak baik untuk kesehatan mental pada anak. Mereka ditakut-takuti dengan sesuatu yang sangat mengganggu fikiran mereka. Sehingga akan terus terbayang-bayang entah berapa lama.

Anak yang takut pastinya akan merasa histeris dan ketakutan. Lalu apakah mereka yang menakuti akan bertanggung jawab? Tentunya tidak kan? Seharusnya, pada perayaan tersebut mereka diberi edukasi agar menyukai pernak-pernik Halloween. 

2. Diajarkan Mengancam

Hal selanjutnya yang tidak baik diajarkan kepada anak-anak yaitu ancaman. Pada perayaan Halloween pasti kamu akan mengenal istilah permainan Trick or Treat. Pada permainan tersebut, mereka diajarkan untuk mengetuk pintu orang-orang agar diberi hadiah. Namun, yang tersirat dalam game tersebut justru ancaman.

Mereka yang tidak memberi hadiah akan diancam sesuatu oleh anak-anak tersebut, hal tersebut sangat tidak diperbolehkan. Pasalnya, hal tersebut mengajarkan perilaku yang tidak terpuji dan bersifat ancaman. Anak-anak seharusnya diajarkan hal-hal yang sifatnya terpuji dan patut dicontoh. Sangat disayangkan bukan, jika mereka diajarkan sifat mengancam dari kecil? 

3. Tujuan yang Tidak Pasti

Mungkin di sebagian negara perayaan ini wajib dirayakan setiap tahunnya. Namun, jika ditelisik lagi tujuan dari perayaan tersebut hanya untuk bersenang-senang. Dahulu ada tujuan tertentu di balik perayaan Halloween ini. Mereka merayakan Halloween untuk merayakan mus panen yang sudah tiba, kemudian ada juga yang merayakannya sebagai hari arwah. Bagi mereka yang masih mempercayainya.

4. Boros

Bagi sebagian orang yang menganggap Halloween itu sebagai momen yang tidak penting , mereka akan berpendapat bahwa mengikuti perayaan ini akan menjadi boros. Mengapa demikian? Karena memang benar. Mengikuti Halloween memang harus memperlukan uang. Jika kamu belum memiliki kostum, tentunya kamu akan membeli kostum tersebut. 

Pernak-pernik pun tidak memadai jika hanya seadanya. Maka kamu harus membeli pernak-pernik tambahan agar menambah kesan Hallowenmu. Karena banyaknya yang harus dibeli dan setelah itu tidak dipakai kembali maka hal tersebut termasuk pemborosan. Hal itu tidak baik diterapkan kepada anak-anak

Tapi, apa yang akan kamu lakukan jika lingkungan sekitar maupun sekolahmu mengadakan perayan Halloween? Apakah kamu akan menolaknya atau justru mengikutinya? Sebagai manusia kita harus tetap menghargai tradisi yang ada. Lebih baik jika kita menolaknya, ucapkan dengan kata-kata yang sopan dan tidak mencela. Namun, jika kamu tertarik untuk mengikutinya kamu bisa mengambil sisi positif dari perayaan tersebut sehingga tidak selamanya perayaan Halloween itu mengandung hal-hal yang negatif.

Sudah terjawab bukan mengapa Halloween tidak baik untuk anak-anak? Mari nikamti keseruan Halloween dengan mengambil sisi positif yang ada. 

 

Mulai menulis dan hasilkan income tambahan

Tak perlu keluar rumah ataupun ke kantor, kamu sudah dapat bergabung menjadi bagian dari biartau.id

Login untuk menambahkan Komentar
Baca Juga