Guizhong Genshin Impact bukan karakter yang mudah ditemui oleh para penjelajah. Pasalnya ia sudah tidak hidup lagi pada alur cerita sekarang. Meski begitu, masih banyak orang yang mengidolakan Guizhong dan mungkin salah satunya.
Guizhong merupakan dewi yang sangat berjasa dalam masa lalu Liyue. Guizhong dikenal sebagai dewa debu dan juga sahabat dari Zhongli sang dewa perjanjian. Selain itu, masih banyak fakta menarik Guizhong yang menarik untuk di bahas, simak artikel ini!
8 Fakta Menarik Guizhong Genshin Impact
Guizhong memiliki kisah yang terbilang tragis dan membuat hati banyak traveller terenyuh. Oleh karena itu mari kita kenali Guizhong sang dewi yang berjasa bagi Liyue dan juga masyarakatnya. Berikut berbagai fakta menariknya.
1. Sebagai Penguasa Dataran Guili
Sangat dewi debu Guizhong Genshin Impact mengajak para pengikutnya untuk berpindah ke daratan Guili. Guizhong membuat masyarakat Liyue berkembang di dataran Guili. Namun, sayangnya Guili hancur karena sebuah peperangan.
Hingga sekarang, bekas-bekas reruntuhan dari peradaban yang dibangun Guizhon masih bisa kamu temui di dataran Guili. Ada juga yang bilang bahwa daratan Guili ini diambil dari nama Guizhing dan Zhongli digabungkan jadi Guili.
2. Dewi yang Baik dan Mencintai Manusia
Guizhong terkenal sebagai dewi yang baik hati dan juga terbilang sangat mencintai umat manusia. Bahkan dia rela membahayakan dirinya sendiri demi menyelamatkan pengikutnya yaitu masyarakat Liyue, bahkan dia rela hingga mati.
Ia juga merupakan sosok yang memberikan banyak edukasi bagi para masyarakatnya termasuk dalam segi berladang. Guizhong Genshin Impact mengajarkan bagaimana cara berladang yang benar dan bisa mendapatkan hasil ladang yang besar.
3. Pemilik dari Realm of Clouds
Fakta menarik selanjutnya dari Dewi Debu Guizhong adalah ia merupakan pemilik Realm of Clouds. Realm of Clouds ini merupakan domain yang bisa pemain kunjungi di kolam Luhua. Domain ini biasanya digunakan untuk menyimpan berbagai jenis artefak.
Di sini juga para pemain dapat menemukan istana tersembunyi, yang di mana istana ini digunakan Guizhong untuk menyempurnakan mekanik dan juga melindungi para pengikutnya. Karena ia baik hati, membuat banyak masyarakat Liyue menyukai dirinya.
4. Merupakan Arsitek Hebat
Giuzhong merupakan dewi yang memiliki banyak bakat dan juga jenius. Bahkan ia mampu untuk merancang dan juga membuat banyak mesin untuk berbagai keperluan. Salah satunya ia menciptakan mesin Guizhong Ballista.
Guizhong Ballista ini merupakan senjata tipe crossbow yang digunakan untuk melindungi masyarakat Liyue. Senjata ini dapat menembak secara otomatis ketika mendeteksi adanya ancaman. Kabarnya, Guizhong merupakan orang yang mengajari Zhongli ilmu pengetahuan.
5. Sahabat Setia Zhongli
Ketika membahas Guizhong, pasti kamu akan teringat dengan Zhongli. Guizhong dan juga Zhongli merupakan sahabat yang setia dan banyak orang yang beranggapan bahwa mereka pasangan yang cocok. Persahabatan ini timbul karena mereka penguasa neger yang sama.
Mereka dipertemukan secara manis akan tetapi dipisahkan dengan cara yang menyakitkan. Guizhong meninggalkan Zhongli karena ia meninggal akibat peperangan yang terjadi. Kalimat terakhir Guizhong masih menjadi misteri bahkan Zhongli sahabatnya tidak tahu.
6. Menyukai Glaze Lilies
Glaze Lilies adalah Flora yang terbilang sangat penting bagi masyarakat Liyue. Pertemuan antara sang dewi Guizhong dan juga Zhongli ini sangat romantis. Mereka bertemu di atas hamparan bunga Glaze Lilies yang cantik.
Karena itulah, kenapa ketika upacara perpisahan Zhongli menambahkan Glaze Lilies pada unsur upacara perpisahannya. Hal ini Zhongli lakukan karena bentuk penghormatan Guizhong dan mengabadikannya sebagai sahabat setianya selama ini.
7. Pahlawan yang Gugur Dalam Perang Archon
Terlepas dari fakta bahwa dewi Guizhong memiliki segi fisik dan juga kekurangan yang lemah. Guizhong tetap membantu dan juga selalu menemani Zhongli selama peperangan terjadi. Hingga akhirnya, sang dewi mati terbunuh di padang bunga Glaze Lilies.
Dikisahkan bahwa Guizhong sangat kesepian di akhir hayatnya dan bahkan ia tidak mampu menyelesaikan kalimat terakhirnya. Dewi debu ini menjadi kenangan tidak tergantikan di hati masyarakat Liyue dan juga Zhongli.
8. Kematiannya Sekaligus Menghancurkan Peradaban Liyue
Sudah sepatutnya sebagai dewi Calestial, Guizhong memiliki niatan untuk membangun daerahnya sendiri. Hingga suatu saat, ia bertemu dengan Zhongli di atas hamparan bunga Glaze Lilies dan terbangunlah peradaban yang cukup berkembang.
Ketika Guizhong gugur dalam perang archon, bersamaan juga dengan banjir yang terbilang besar menghantam daratan Guilli. Karena banjir inilah kota Liyue menjadi hancur. Hingga kini, warisan dari sisa-sisa kejayaan sangat dewi tetap dijaga oleh warga Liyue.
Nah, itu tadi beragam fakta menarik Guizhong Genshin Impact sahabat setia dari Zhongli. Meski kisahnya yang menyedihkan, akan tetapi jasa-jasa dari sangat dewi debu ini masih di kenang hingga sekarang dan banyak ditemui oleh para pemain Genshin Impact.