10 Aplikasi Desain Grafis Cocok PC dan Ponsel Terbaik - Biartau.id
Berhasil

Default Message

10 Aplikasi Desain Grafis Cocok PC dan Ponsel Terbaik

2 tahun yang lalu
https://biartau.id/images/2eb7d76743d4ce8e44433712dc6125b54ad0f831.webp

Aplikasi desain grafis saat ini semakin banyak bermunculan seiring dengan banyaknya peminat di bidang desain grafis. Aplikasi untuk keperluan desain ini hadir di berbagai platform mulai dari PC hingga ponsel. Lalu apa aplikasi yang terbaik? Simak artikel ini!

Di era yang serba digital ini kebutuhan terhadap desain grafis semakin pesat. Karena hampir semua bidang membutuhkan keindahan dalam desain visual entah untuk keperluan promo atau lainnya. Nah, untuk menunjangnya coba beragam rekomendasi aplikasi berikut ini.

Aplikasi Desain Grafis untuk PC atau Komputer

Pada dasarnya aplikasi desain grafis mempunyai beragam jenis dan juga fungsi ada yang berguna untuk membuat desain vector hingga keperluan desain dengan tipe full color. Nah, jika Anda senang mendesain di device komputer atau laptop coba beragam aplikasi berikut.

1. Corel Draw

 

https://biartau.id/images/ef43927fd3df8fdf80c4bdcc08acb721275e1064.webp
Source : pcmag.com

 

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi legendaris satu ini yaitu CorelDraw. Aplikasi satu ini terbilang banyak digunakan baik oleh profesional atau bahkan pemula. Beragam fitur ditawarkan mulai dari tampilan yang sederhana hingga beragam tools desain grafis.

Jika Anda ingin menjadi desain grafis profesional maka CorelDraw menjadi pilihan tepat. Software ini termasuk berbayar sehingga agar pengalaman dalam desain grafis Anda lebih nyaman cobalah untuk membeli lisensinya terlebih dahulu.

2. Adobe Illustrator

https://biartau.id/images/8abaa50b842aa4eab1026ceba0a089f6a8967f61.webp

 

Selain CorelDraw, salah satu aplikasi legendaris yang banyak digunakan oleh desain grafis profesional dan juga pemula yaitu Adobe Illustrator. Aplikasi satu ini sering digunakan untuk keperluan membuat desain vector dan juga PNG.

Ada banyak fitur unggulan yang membuat proses desain grafis berjalan dengan lancar dan juga cepat. Beragam fitur ini seperti hadirnya fitur Clipping Mask, Live Trace, Colour Palette, dan masih banyak lagi fitur unggulan lainnya. Aplikasi ini termasuk berbayar.

Menariknya Adobe Illustrator menyediakan fitur desain 3D dari objek 2D. Sehingga tentunya sangat berguna bagi Anda yang suka menyukai desain grafis 3 dimensi. Banyak fitur lainnya yang bisa Anda coba pada aplikasi adobe Illustrator ini.

3. Pixlr X

https://biartau.id/images/99115e23505fbe7889d1b0ee64a62a26d3f696c0.webp

 

Setelah membahas aplikasi desain grafis PC yang berbayar, maka selanjutnya kami bahas Aplikasi untuk desain grafis gratis. Meski Pixlr X tergolong aplikasi yang gratis akan tetapi fitur yang ditawarkan terbilang mumpuni untuk menunjang proses pembuatan desain grafis.

Pixlr termasuk aplikasi photo editor yang cocok untuk Anda penyuka editing foto. Untuk menggunakannya sendiri Anda hanya perlu bermodalkan koneksi internet saja. Ada banyak fitur yang disediakan oleh Pixlr X seperti Lasso, Shape, Drag, dan masih banyak lagi.

4. Krita

https://biartau.id/images/b55baabaf56ed624d0805cea7615f134d0dc40e1.webp

 

Krita merupakan aplikasi desain grafis yang terbilang unik karena berbasis open source. Krita biasanya digunakan untuk keperluan melukis, animasi, dan masih banyak lagi. Krita memiliki interface yang sederhana sehingga memudahkan para pemula.

Seperti dijelaskan di atas bahwa aplikasi ini termasuk ke dalam jenis open source sehingga para pengguna dapat memodifikasi sesuai keinginan. Fitur yag ditawarkan juga terbilang cukup baik seperti Layer Mask, Halftone, Vanishing Point, dan lainnya.

5. Canva

https://biartau.id/images/46168483701621150d3f2cccf5e9bee62fd5c488.webp

 

Canva merupakan aplikasi yang saat ini banyak digunakan oleh kebanyakan orang. Canva sendiri dapat digunakan di berbagai platform mulai dari PC hingga ponsel pintar. Untuk versi PC sendiri Anda dapat mengaksesnya melalui situsnya langsung. 

Canva menawarkan banyak fitur menarik mulai dari template desain hingga banya tools tambahan untuk membantu Anda mendesain dengan mudah. Aplikasi ini memiliki dua layanan yaitu berbayar dengan banyak template hingga gratisan template terbatas.

Aplikasi Desain Grafis untuk Ponsel Pintar Android atau IOS

Tidak hanya hadir di platform PC saja, saat ini ada banyak aplikasi desain grafis mobile yang bisa digunakan di ponsel pintar Anda. Dengan hadirnya aplikasi mobile ini tentunya dapat memudahkan Anda desain secara praktis. Berikut di bawah ini beragam aplikasinya.

1. Canva Mobile

https://biartau.id/images/f6d2f83ac9ad510f865f1093357dae065345425c.webp

 

Canva Mobile menjadi rekomendasi pertama aplikasi desain grafis android yang bisa Anda coba. Aplikasi ini cocok bagi para pemula karena terdapat banyak template yang bisa digunakan untuk memudahkan bettor dalam desain secara praktis dan juga cepat tentunya.

Aplikasi ini digunakan mulai dari Siswa, Guru, bahkan profesional untuk mendesain dengan cepat. Ada banyak fitur yang ditawarkan oleh Canva Mobile ini seperti unggah foto atau video, dokumen PDF, dan masih banyak lagi fitur lainnya.

Aplikasi Canva ini cocok bagi para pemula karena tinggal drag and drop element saja untuk menghasilkan desain yang menarik. Cobalah fitur berbayar agar Anda bisa mencoba macam-macam template yang bagus dan juga menarik.

2. Snapseed

https://biartau.id/images/372815197138cc215b1f76a4c2081cc6b8209d82.webp

 

Snapseed merupakan aplikasi edit foto besutan dari Google yang terbilang banyak digunakan saat ini. Fitur menarik yang ditawarkan oleh aplikasi satu ini yaitu hadirnya proses edit foto menggunakan gesture untuk memudahkan dalam mengedit.

Misalnya untuk mengedit brightness, contrast, dan highlight Anda hanya perlu swipe ke atas dan juga kebawah. Aplikasi desain satu ini disediakan secara gratis sehingga cocok bagi Anda yang ingin mencoba edit foto di ponsel tanpa perlu membayar.

3. Adobe Lightroom

https://biartau.id/images/d3489d01cbb25df9f0cf7d25b5212e05fd5efc7d.webp

 

Adobe Lightroom aplikasi desain grafis android besutan dari Adobe yang berguna untuk mengedit foto menjadi lebih aesthetic. Biasanya aplikasi ini digunakan oleh anak muda untuk mengedit foto yang nantinya akan diposting di sosial media. 

Aplikasi desain grafis Android ini menawarkan beragam fitur atau kelebihan yang membuat proses mengedit menjadi lebih cepat. Beragam kelebihan ditawarkan Adobe Lightroom seperti memanipulasi kecerahan, menghilangkan objek dan masih banyak lagi fiturnya.  

4. Spark Post

https://biartau.id/images/33c412e4ff0fa8a17b0a4244eaf1110c39367973.webp

 

Spark Post merupakan aplikasi besutan dari Adobe yang hampir mirip dengan canva. Pasalnya pada aplikasi ini terdapat fitur template desain yang memudahkan Anda dapat mengedit gambar atau lainnya dengan lebih cepat.

Tidak hanya template saja, hadir juga stock photo, icon, font, dan lainnya untuk membantu Anda dalam membuat desain yang menarik. Ada banyak fitur yang ada pada aplikasi ini seperti color suggestion, fleksibel layout, dan masih banyak lagi.

5. Sketchbook

https://biartau.id/images/0fa9dad6b1c687326e0d89951cb32e3a55c6ac16.webp

 

Jika Anda suka membuat gambar animasi atau lainnya maka aplikasi desain grafis Sketchbook sangat direkomendasikan. Anda dapat menggambar layaknya di canvas akan tetapi lebih praktis karena dapat digunakan melalui ponsel pintar saja.

Ada banyak kelebihan yang ditawarkan oleh aplikasi ini untuk membantu Anda membuat animasi yang menarik dan memanjakan mata. Beragam fitur ditawarkan seperti Brush Palette, Pencil, dan masih banyak lagi fitur lainnya yang sangat berguna.

Perkembangan teknologi membuat banyak perubahan baru termasuk dari segi aplikasi desain grafis. Selain beragam rekomendasi di atas sebenarnya masih banyak lagi jenis aplikasi untuk keperluan desain grafis. Semoga artikel ini bermanfaat dan asah terus skill desain Anda!

 

Mulai menulis dan hasilkan income tambahan

Tak perlu keluar rumah ataupun ke kantor, kamu sudah dapat bergabung menjadi bagian dari biartau.id

Login untuk menambahkan Komentar
Baca Juga